Home / Program HIV-AIDS / Anggota Polres Bireuen Diberikan Sosialisasi HIV/AIDS

Anggota Polres Bireuen Diberikan Sosialisasi HIV/AIDS

BIREUEN-Yayasan Permata Atjeh Peduli (YPAP) melakukan sosialisasi bahaya Human Immunodeficiency Virus Infection/Acquired Immunodeficiency Syndrome atau HIV-AIDS kepada anggota Polres Bireuen, di Musalla polres setempat, Kamis, 6 September 2012.

Outreach Coordinator YPAP, Fadhli, melalui surat elektronik yang diterima The Atjeh Post, menyebutkan peserta penyuluhan HIV/AIDS diikuti 22 anggota kepolisian, 6 di antaranya polisi wanita.

Fadhli mengatakan tujuan penyuluhan untuk menekan lajunya penularan virus HIV-AIDS di Kabupaten Bireuen, dengan memberikan informasi dasar mengenai HIV-AIDS tentang cara penularan virus, hal yang tidak bisa membuat tertular virus, dan apa yang harus dilakukan bila seseorang rentan tertular virus HIV.

“Pengetahuan dasar inilah yang diberikan kepada anggota kepolisian, supaya bisa membekali diri, teman, dan keluarga serta lingkungan sekitarnya untuk upaya pencegahan,” ujar Fadhli.

Materi lainnya tentang diskriminasi dan stigma negatif terhadap penderita HIV-AIDS. Materi tersebut, menurut dia, sangat penting, agar semua pihak tidak mendiskriminasi penderita HIV-AIDS.

“Sebagian besar penderita HIV-AIDS disebabkan kurangnya pengetahuan cara tertular virus dan faktor kesalahan medis, faktor “ketidaksengajaan”, seperti kasus penularan lewat pencucian darah di rumah sakit, tertular lewat pasangan sah, ataupun penularan lewat jarum suntik bekas pakai serta penularan lewat transfusi darah,” katanya.

Pejabat Polres Bireuen diwakili Kepala Satuan Reserse Narkoba, Iptu Indra Asrianto, yang mendampingi narasumber dari YPAP merespon baik kegiatan penyuluhan yang dilakukan bersama-sama dengan Yayasan Permata Atjeh Peduli tersebut.

Narasumber pada kegiatan itu adalah Oki Satria dari outreach YPAP dan Fadhli Djailani sebagai Coordinator Outreach YPAP. “Ke depan sosialisasi seperti ini akan terus dilakukan untuk satuan lain dan berbagai instansi baik pemerintah maupun swasta,” tutur Fadhli.[]

sumber

Check Also

Buku YPAP

Satu Dasa Warsa YPAP Mengabdi untuk Aceh : Bekerja dan Merajut asa bersama mereka yang terpinggirkan

Satu Dasa Warsa YPAP Mengabdi untuk Aceh : Bekerja dan Merajut asa bersama mereka yang …